Permasalahan Yang Terjadi Pada Komputer
Masalah Komputer Sering Crash
Komputer bisa dipoerasikan dan hidup, namun saat sobat gunakan dan mengoperasikannya tiba-tiba saja PC Crash, hal ini sering sekali dialami oleh saya dan terjadinya pun macam-macam dari mulai Reset dengan sendirinya, Hang mouse atau keyboard tidak bisa di gunakan ataupun Freeze (beku) kondisi ini benar-benar lebih parah dari Hang. Nah untuk mengatasi hal tersebut berdasarkan pengalaman saya bisa disebabkan banyak faktor juga, namun untuk lebih memastikannya berikut langkah-langkahnya :
- 1.Saat kondisi komputer tidak hidup, cabut semua kabel yang berhubungan antara komputer dengan listrik, buka Casing komputer sobat.
- 2.Cek semua koneksi dan kabel-kabel yang terhubung pada motherboard, periksa kembali apakah sudah benar terhubung dengan baik ke Motherboard.
- 3.Cek posisi RAM, Sound Card, VGA Card, dan processor apakah kendor pada slot atau portnya, hati-hati dalam memeriksa komponen tersebut.
- 4.Periksa baut-baut yang menempel pada Motherboard, pastikan tidak terlalu kencang atau sudah menggunakan pelapis sebelum motherboard dipasang ke Casing, hal ini sering terjadi aliran listrik statis ke Motherboard, istilahnya listrik bocor, jika belum dipasang lapisan, sobat bisa pergunakan lapisan dari bahan kain atau karet yang penting bukan dari bahan besi atau plat sesuaikan bentuknya mengikuti motherboard yang nantinya untuk alas.
- 5.Pastikan didalam casing komputer terpasang Fan atau kipas untuk membuang udara panas didalam casing saat komputer beroperasi, sering terjadi Hang atau Crash akibat udara dalam Casing terlalu panas, jika sudah terpasang sebelumnya Sobat periksa apakah masih bisa digunakan kipas tersebut. Bersihkan debu yang menempel dengan kuas kering.
- 6.Langkah terakhir jika cara diatas sudah dilakukan namun komputer masih Crash sobat periksa kembali VGA, RAM dan Procesor bisa digunakan atau dicoba di Komputer lain jika di komputer lain berjalan dengan baik tidak Crash bisa dipastikan kerusakan pada Motherboard sobat, perlu di ingat saat menukar atau mencoba VGA, RAM, Processor harus dengan spesifikasi Motherboard yang sama, jika berbeda biasannya agak sulit terdeteksinya.
- On-site Support :
- Trouble Shooting, Komputer/laptop Hang, lemot, sering restart, tidak mau hidup, jaringan bermasalah
- Upgrade Komputer PC
- Virus Removal & Protection
- Installasi Jaringan Kabel/Wireless
- Backup data penting rutin otomatis perhar
Sumber : http://www.dibalikseo.com/2016/11/masalah-yang-sering-terjadi-di-komputer.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar